Bagaimana Meng-Edit Template WooCommerce

woocommerce

Gambar 1: Logo WooCommerce

Jika kita memiliki sebuah toko online berbasis WorPress dan WooCommerce, terkadang apa yang disajikan oleh template WooCommerce secara default belum memenuhi kebutuhan kita.

Apalagi bagi anda yang berprofesi sebagai seorang developer, dan klien anda menginginkan tampilan yang berbeda pada toko online miliknya.

Maka untuk memenuhi kebutuhan klien anda, anda terpaksa mengedit file template pada plugin WooCommerce.

Sedangkan anda tau jika anda mengedit langsung file pada plugin WooCommerce hal ini sangat riskan karena jika suatu saat klien anda mengupdate plugin miliknya, maka semua kerjaan anda akan hilang tertimpa update-an tersebut.

Ternyata WooCommerce sudah mengantisipasi hal ini, sehingga setiap user/developer yang menggunakan WooCommerce dapat merubah template dengan sesuka hati tanpa harus mengubah source code pada plugin aslinya.

Caranya adalah user diberi keleluasaan untuk melakukan override (timpa) pada template yang ada pada plugin WooCommerce dan meletakan file template yang baru pada folder theme yang sedang aktif.

Secara spesifik kita dapat melakukan hal ini dengan cara berikut:

Cara Edit Template WooCommerce

  1. Copy folder “templates” dan semua isinya pada path “wp-content/plugins/woocommerce/templates” dan letakan pada lokasi theme anda yang sedang aktif, lalu rename folder “templates” menjadi “woocommerce”.

    Sebagai contoh, berikut adalah path hasil copy template: wp-content/themes/themeanda/woocommerce/

  2. Lakukan edit pada file php yang anda inginkan di dalam folder “woocommerce” yang baru anda masukan ke dalam theme.

    Setiap perubahan yang anda buat di dalam folder “woocommerce” ini akan mengubah tampilan pada toko online anda, khususnya halaman WooCommerce. Selain itu code anda juga akan terhindar dari update.

  3. Anda dapat mengubah setiap file apapun di dalam folder “woocommerce” sesuka hati, asalkan masih tetap mengikuti alur program WooCommerce. Sebagai catatan: ada kalanya WooCommerce mengganti versi template pada saat update.

    Ketika file template yang anda override masih dalam versi yang lama, kemungkinan akan ada kerusakan pada tampilan anda. Untuk mengantisipasi hal ini, anda hanya perlu mengupdate file yang anda gunakan dengan file template yang baru, lalu sesuaikan code anda yang pernah anda tulis disitu.

cara edit template woocommerce

Gambar 2: Isi folder templates WooCommerce

Demikian adalah cara untuk melakukan edit template WooCommerce tanpa harus kehilangan code yang pernah kita buat ketika update plugin. Saya pun sering melakukan hal ini jika ada request dari klien untuk merubah tampilan toko online miliknya. Semoga informasi berikut ini bermanfaat.